LAHAT, Detiksriwijaya – Pasangan Cahaya (Cik Ujang – Hariyanto) Calon Bupati Lahat dan Wakil Bupati Lahat Provinsi Sumatera Selatan priode 2018-2023 tatap muka dengan masyarakat Desa Talang Padang Tinggi, Kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat. Kamis, (08/03/18).
Tatap muka salah satu calon terbaik dari lima pasangan calon yang ikut di Polkada serentak 2018 ini dihadiri ratusan masyarakat ini disambut antusias warga setempat.
Kedatangan mantan sekda Kabupaten Lahat ini dimanfaatkan warga untuk berjabat tangan, juga sebagian ada yang nampak mengajak berswafhoto (fhoto Selfie).
Animah (40) ibu rumah tangga ini mengaku sangat senang dengan kedatangan Hariyanto yang mencalonkan diri untuk menjadi calon Wakil Bupati Lahat yang bakal mendampingi Cik Ujang.
“Kami berharap apabila terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati, untuk pasangan Cik Ujang- Harianto, dapat membangun Kabupaten Lahat menjadi lebih baik dan program-programnya dapat dilaksanakan,”ungkapnya.
Sementara itu Hariyanto, mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Talang Padang Tinggi Kecamatan Jarai yang mana telah menyambut dirinya dan simfatisan dengan sangat baik.
“Kedatangan saya ini selain bersilaturahmi juga untuk berpamitan, tentunya saya minta doa dan dukungan kepada sanak saudara yang ada disini untuk mendampingi Cik Ujang menjadi Bupati dan Wakil Bupati Lahat kedepannya,”ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan Hariyanto, dengan majunya Cik Ujang dan dirinya pada pilkada ini, bertujuan untuk membangun Kabupaten Lahat lebih baik lagi. “InsyAllah saya dan Cik Ujang bakal amanah untuk Lahat kedepannya, amin,” tandasnya. Ds06.