Palembang, Detiksriwijaya – Turut menjaga ketertiban dan keamanan jelang Asian Games, yang bakal dilaksanakan di Stadion Utama Jakabaring Sport City, Polri dan TNI di Sumatera Selatan kerja extra guna mensukseskan pesta olahraga seluruh negara Asia.
Patut diacungi jempol, apa yang dilakukan prajurit Kodam II Sriwijaya karena dengan spontanitas melakukan perbaikan kerusakan di stadion Sepak Bola Jakabaring yakni kerusakan di tribun bangku penonton.
Gubernur Sumsel H. Alex Noerdin yang berkesempatan meninjau, mengucapkan terima kasih atas respon dari TNI prajurit Kodam II Sriwijaya yang mana telah cepat respon, tanggap untuk segera memperbaiki fasilitas yang rusak.
Sedikitnya ada personel 1 Platon dari Kodam II / Sriwijaya yang melakukan perbaikan dimaksud. Kapendam II/Swj Letkol Inf Djohan Darmawan mengungkapkan, dalam mensukseskan Asean Games TNI dan POLRI sudah jelas akan mendukung penuh dengan kekuatan yg ada dalam menyukseskan Asian Games 2018 yang diadakan di Bumi Sriwijaya. Senin (23/07/2018).
“Perbaikan yang dikakukan merupakan gerakan spontanitas Prajurit Kodam II/ Swj dalam memperbaiki kerusakan di stadion Sepak Bola Jakabaring, ini merupakan bentuk kami (TNI, red) turut dalam rangka mensukseskan Asian Games 2018,” pungkasnya.