LAHAT, Detiksriwijaya – Memastikan situasi keamanan di lingkungan Mapolres Lahat 1×24 jam, diluar jam dinas normal hari ini Sabtu (27/07/2019) perwira Polres Lahat melakukan piket Pawas (Perwira pengawas).
Pantauan Detiksriwijaya.com, kegiatan yang dimulai dari apel bersama yang langsung dipimpin Kasubag Humas Polres Lahat Iptu Sabar T didampingi Ipda Omin serta melibatkan perwakilan seluruh satuan fungsi, usai apel langsung melakukan pengecekan ke seluruh lingkungan kantor Polres Lahat.
Setelah memastikan situasi dalam keadaan aman dan terkendali, selanjutnya anggota Polri ini melakukan pengecekan di sel tahanan Polres Lahat. Di jeruji besi ini dilakukan pengecekan jumlah narapidana dan memastikan seluruh warga binaan dalam kondisi sehat dan lengkap.
“Piket Pawas ini merupakan agenda wajib yang dilaksanakan seluruh satuan fungsi dengan dipimpin langsung Perwira polisi guna menjaga situasi di Mapolres Lahat tetap terjaga dengan kondusif,” kata Kasubag Humas Polres Lahat Iptu Sabar T.
Dijelaskan Sabar, situasi warga binaan yang berada di sel tahanan Polres Lahat semuanya dalam kondisi sehat.
“Jumlah warga binaan di sel tahanan kita berjumlah 19 orang dengan 18 laki laki dan satu perempuan, semuanya dalam kondisi sehat,”ujar Sabar.