Lahat, Detiksriwijaya – Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono SIK bersama Dandim 0405/Lahat Letkol Kav. Shawaf Al-Amien kawal langsung aksi damai BPD (Badan Permusyawaratan Desa) se-Kabupaten Lahat di depan kantor Bupati Lahat.
Personil Polri Polres Lahat bersama personil Kodim 0405/Lahat serta Sat Pol PP Pemkab Lahat, bersama kawal serta pastikan keamanan dan kenyamanan peserta aksi dalam menyampaikan tuntutannya hari ini, Senin (12.10.2020).
Aksi menuntut dinaikannya kesejahteraan anggota BPD menggunakan alat peraga seperti sepanduk bertuliska tuntutan serta mengunakan alat pengeras suara pada penyampaian orasi, terpantau lancar aman dan damai.
Sedari pagi tadi, AKBP Achmad Gusti Hartono SIK didampingi Letkol Kav. Shawaf Al-Amien, bagai gayung bersambut, penyampaian himbauan agar aksi dilakukan dengan damai terwujud. Hingga berakhirnya aksi damai dimaksud, situasi terpantau aman dan kondusif.
Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono SIK, mengucapkan banyak terima kasih kepada peserta aksi yang sudah mengampaikan aspirasinya secara baik dan tidak anarkis.
“Saya ucapkan terima kasih pada peserta aksi damai dari BPD se Kabupaten Lahat yang telah menyampaikan aspirasinya dengan bijak dan tetap menjaga kondusifitas bersama,”ungkap Kapolres.
Senada Dandim 0405/Lahat Letkol Kav. Shawaf Al-Amien mengatakan, semua orang berhak menyampaikan aspirasi namun harus dengan etika dan cara yang baik.
“Tidak lain dan bukan, kami (TNI) bersama Polri dan masyarakat adalah satu kesatuan. Keamanan dan Kondusifitas Kabupaten Lahat adalah tanggung jawab kita bersama, saya apresiasi setiap aksi di Lahat yang dilakukan dengan damai dan tidak anarkis,”tegasnya