Pangdam II/Sriwijaya Resmi Tutup Pendidikan Pertama Bintara TNI AD 2021

- Jurnalis

Jumat, 11 Februari 2022 - 17:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAHAT, Detiksriwijaya – Panglima Kodam (Pangdam) II/Sriwijaya, Mayjen TNI Agus Suhardi resmi menutup Pendidikan Pertama Bintara TNI AD 2021 Over Load (OV) yang dipusatkan di Lapangan Upacara Secata Rindam II/Sriwijaya, Puntang Lahat, Jum’at (11/2).

Selain penutupan pendidikan pertama Bintara, panglima juga melantik sebanyak 438 siswa yang telah selesai mengikuti pendidikan dan resmi menyandang pangkat Sersan Dua (Serda).

Dalam sambutannya, pangdam mengucapkan selamat kepada siswa yang menyelesaikan pendidikan dan berhasil menjadi prajurit TNI AD.

“Saya atas nama panglima kodam II/Sriwijaya mengucapkan selamat atas perubahan status kalian dari masyarakat sipil menjadi prajurit TNI Angkatan Darat, diharapkan agar para Bintara yang baru saja dilantik jangan larut dan berpuas diri dengan apa yang telah dicapai pada hari ini, tetapi keberhasilan tersebut hendaknya dijadikan modal dasar untuk melaksanakan tugas di masa yang akan datang,”kata jenderal berbintang dua ini.

Baca Juga :  TUJUH ORGANISASI WARTAWAN YANG DIAKUI DEWAN PERS

Mayjen TNI Agus Suhardi juga menyampaikan bahwa pelantikan dan penyumpahan prajurit merupakan momentum bersejarah karena sejak saat ini Bintara Remaja telah memasuki tahap awal dalam perjalanan panjang untuk mendarmabaktikan diri sebagai Bhayangkari Negara.

“Karena itulah janji dan sumpah yang telah diucapkan ini harus dipertanggungjawabkan kepada Bangsa dan Negara serta kepada Tuhan Yang Maha Esa,”ungkapnya lagi.

“Dan saya berharap agar para Bintara remaja yang baru saja dilantik mampu mengaplikasikan apa yang telah diperoleh selama mengikuti pendidikan,”ucapnya.

Baca Juga :  Hari Juang TNI AD Kodim 0405/ Lahat Aksi Donor Darah

Selesai mengikuti pendidikan ini, kata Pangdam, merupakan titik awal dalam meniti karir sebagai seorang prajurit TNI Angkatan Darat. “Untuk itu hindari sikap sombong dan tinggi hati, bersikaplah santun dalam setiap ucapan serta perbuatan sehingga menjadi prajurit yang dihormati dan dicintai rakyat,”katanya lagi.

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Irdam II/Sriwijaya, Kapoksahli II/Sriwijaya, para Asisten Kasdam II/Sriwijaya, Para Kabalakdam II/Sriwijaya, Para Dandodik Rindam II/Sriwijaya, Para Katim Rindam II/Swj, Para Kadep Rindam II/Swj, Para Kasi Rindam II/Swj, Dandenma Rindam II/Swj dan Ketua beserta pengurus Persit Kartika Chandra Kirana PD II Sriwijaya, Wakil Bupati Lahat, dan forkopimda Lahat.

Berita Terkait

Dapur Masuk Sekolah Kodim 0405/Lahat Cegah Stunting Generasi Penerus
Replika Tank Panser Koramil 405-12/Lahat Siap Semarakan Karnaval HUT RI Ke 79 Tahun 2024
Babinsa Koramil 405-12/Lahat Tuai Prestasi Juara Satu Program Penurunan Angka Stunting Di Tingkat Provinsi Sumsel
Kodim 0405/Lahat Buka 14 Stand Bazar UMKM Dan Sembako Murah Di Bulan Ramadhan Untuk Warga Lahat
Sinergi Danramil 404-05/Tanjung Enim Bersama IJLK, Misi Membantu Berjalannya Roda Pemerintahan Untuk Kemajuan Muara Enim
H. Samiri : Letkol Inf. Asis Kamaruddin Orang Baik Kita Dukung Untuk Memberi Warna Kabupaten Lahat
Danramil 405-12/Lahat Turun Langsung Pastikan Perhitungan Suara Pemilu Berjalan Lancar
Puluhan Prajurit Koramil 405-12/Lahat Disebar Bawa Misi Keamanan Dari Dandim 0405/Lahat

Berita Terkait

Jumat, 30 Agustus 2024 - 11:43 WIB

Dapur Masuk Sekolah Kodim 0405/Lahat Cegah Stunting Generasi Penerus

Minggu, 18 Agustus 2024 - 18:21 WIB

Replika Tank Panser Koramil 405-12/Lahat Siap Semarakan Karnaval HUT RI Ke 79 Tahun 2024

Kamis, 9 Mei 2024 - 15:56 WIB

Babinsa Koramil 405-12/Lahat Tuai Prestasi Juara Satu Program Penurunan Angka Stunting Di Tingkat Provinsi Sumsel

Minggu, 31 Maret 2024 - 15:37 WIB

Kodim 0405/Lahat Buka 14 Stand Bazar UMKM Dan Sembako Murah Di Bulan Ramadhan Untuk Warga Lahat

Jumat, 1 Maret 2024 - 09:43 WIB

Sinergi Danramil 404-05/Tanjung Enim Bersama IJLK, Misi Membantu Berjalannya Roda Pemerintahan Untuk Kemajuan Muara Enim

Rabu, 21 Februari 2024 - 10:20 WIB

H. Samiri : Letkol Inf. Asis Kamaruddin Orang Baik Kita Dukung Untuk Memberi Warna Kabupaten Lahat

Rabu, 14 Februari 2024 - 16:45 WIB

Danramil 405-12/Lahat Turun Langsung Pastikan Perhitungan Suara Pemilu Berjalan Lancar

Selasa, 13 Februari 2024 - 08:42 WIB

Puluhan Prajurit Koramil 405-12/Lahat Disebar Bawa Misi Keamanan Dari Dandim 0405/Lahat

Berita Terbaru