Lahat, Detiksriwijaya – Kabupaten Lahat salah satu Kabupaten yang dinobatkan sebagai salah satu Kabupaten di Sumatera Selatan peraih Piala Adipura. Penghargaan tersebut diberikan bagi kota di Indonesia yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan.
Namun, predikat Lahat sebagai kota yang berhasil dalam pengelolahan kebersihan sepertinya berbeda dengan kenyataan di lapangan. Faktanya, pantauan Detiksriwijaya.com hari ini, Senin (17/06/2019) bertempat di Jalan RE. Martadinata, Pasar Lama Kota Lahat sampah limbah rumah tangga nampak berserakan dan mengeluarkan aroma tak sedap.
Sebagian sampah bahkan ada yang tumpah dan berserakan di jalan hingga mengganggu lalu lalang pengendara yang sedang padat. Temon (32) salah satu warga setempat menuturkan, bau yang dikeluarkan dari tumpukan sampah ini sungguh menyengat dan sangat mengganggu.
“Lah biaso kak, kalau siang cak ini apo lagi. Baunyo tu, yang dak nahan becampur aduk. Entah ngapo belum diambek ambek wong kebersihan,”ujarnya.
Menurutnya, sebagai peraih Piala Adipura semestinya kejadian seperti ini tak musti terjadi. “Adipura ni kan rasonyo dari kemeterian langsung yang memberikan penghargaan, kalau kayak ini apo dak malu kito,” katanya. DS01.