Muara Enim, Detikstiwijaya – Masih dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 73 tahun, Polsek Tanjung Agung, Polres Muara Enim melaksanakan kegiatan sosial diantaranya Sunatan Massal, aksi donor darah serta cek kesehatan. Sabtu, (06/07/2019).
Kegiatan yang dimulai sekira pukul 08.00 WIB bertempat di Mapolsek Tanjung Agung ini, dengan rincian kegiatan berupa sunatan masasal yang diikuti sebanyak 38 orang, Donor Darah 77 orang serta cek kesehatan 77 orang.
Kegiatan yang bekerjasama dengan PT. Sriwijaya Bara Priharum (SBP) ini melibatkan warga Kecamatan Tanjung Agung dan Kecamatan Panang Enim.
Kapolres Muara Enim AKBP AKBP Afner Juwono SIK melalui Kapolsek Tanjung Agung AKP Arif Mansyur SIK menjelaskan, kegiatan ini dimaksudkan sebagai menunjukkan Soliditas dan eksistensi TNI Polri dan Bhayangkari Polsek Tanjung Agung dalam memberikan pelayanan cek kesehatan, donor darah dan sunatan.
Lebih lanjut dikatakan Arif, melalui kegiatan ini pula diharapakan tercipta jembatan penghubung antara pihak perusahaan dengan masyarakat disekitar wilayah kerjanya.
“Diantara dua tujuan yang tadi kita sebutkan kegiatan ini juga untuk menggalakan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat khususunya yang kurang mampu. Sehingga terjalinnya harmonisasi antara Polisi dengan Masyarakat di wilkum Polsek Tanjung Agung,” Pungkas Kapolsek.
Turut hadir dalam kegiatan dimaksud PJU Polres Muara Enim dan Ketua Bhayangkari Cabang Muara Enim, Dirut PT. SBP, Camat Tanjung Agung, Camat Panang Enim, Danramil Lawang Kidul, Kepala Desa serta perangkat se Kecamatan Tanjung Agung dan Kecamatan Panang Enim. Ds01.