Lahat, Detiksriwijaya – Turnamen Offline Divisi Free Fire PB Esports Indonesia Lahat yang diselenggarakan di Citimall Lahat berjalan lancar dan sukses.
Kegiatan yang diikuti empat puluh team free fire dari Kabupaten Lahat, Muara Enim, Kota Lubuk Linggau, Prabumulih dan Pagaralam hari ini, Minggu (27.08.2023) memasuki babak Semifinal dan Final.
Team yang masuk ke Semifinal berjumlah 24 team terbagi menjadi dua pot A dan pot B, yang kemudian mengerucut menjadi 12 team untuk melaju ke babak final.
Dua team yang masuk ke final, team Linggau Project A, ESI Muara Enim, SM Predator, Reinkarnasi, Pelan-Pelan Mas, BSR team, Biawak Darat, Apo Bae, Ketawa Cuk, ESI Linggau, BUR CS dan Team Senyap.
Setelah melalui persaingan yang cukup ketat, keluar menjuarai turnamen resmi ESPORTS Lahat, Juara Satu…, Juara Dua.. dan Juara Tiga…
Ketua PB ESports Lahat Darmawan melalui Sekretaris PB ESports Lahat Ricko Hazadi mengucapkan terima kasih kepada seluruh team free fire yang mengikuti turnamen. Selanjutnya menyampaikan terima kasih kepada pihak Citimall Lahat dan Telkomsel yang turut serta menjadi bagian pada penyelenggaraan turnamen.
“Selamat kepada adek-adek yang telah menjadi juara pada turnamen Esports Lahat pada hari ini, terima kasih kepada pihak yang terlibat dan mendukung berlangsungnya acara. Terima kasih juga kepada panitia yang sudah basah kering pada pelaksanan hingga acara ini berjalan sukses dan lancar,”terangnya.
Lanjut Ricko, kedepan Esports Lahat khususnya bakal segera mengadakan kembali kegiatan serupa dan tentunya kegiatan yang dilaksanakan mudah-mudahan lebih besar lagi dari hari ini.
“Kepada adek-adek gamers Free Fire, Mobile Legend, PUBG Mobile dan PES, kedepan kami mengajak kembali untuk terlibat pada event turnamen resmi yang diselenggarakan ESports Lahat. Terimakasih, Salam Olahraga,”pungkasnya.