Hujan Diserta Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Pengendara Motor

- Jurnalis

Sabtu, 9 Februari 2019 - 20:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAHAT, Detiksriwijaya – Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur Kota Lahat malam ini Sabtu, (09/02/2019) sebabkan pohon besar yang berada di Jalan Kolonel Burlian, tepatnya di depan gedung PKK Kota Lahat roboh.

Mirhan pengendara sepeda motor merek Honda Revo dengan nomor polisi BG 2601 EAD, saat bersamaan melintas di lokasi dan seketika pohon besar tersebut menimpanya.
Dari kejadian ini, Mirhan sempat terjepit serta kendaraan yang dikendarainya ringsek berat. Beruntung saaat kejadian ada petugas Pol PP Pemkab Lahat beserta anggota kepolisian Polres Lahat unit Sabhara sedang melintas.

Selanjutnya, Mirhan yang juga merupakan salah satu wartawan di salah satu media online di Bumi Seganti Setunggunan Lahat ini langsung bisa dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD, red) Lahat mendapatkan perawatan.

Baca Juga :  Daun Seberat 35,1 Gram Antar Amrullah Billy Ke Balik Jeruji Besi

#Elvis#

Elvis (31) saksi mata saat kejadian yang turut serta membantu mengevakuasi korban menjelaskan, pada saat kejadian cuaca di seputaran tempat kejadian hujan lebat dan angin kencang. Menurutnya kejadian tersebut berlangsung cepat.

“Kejadiannyo aku jingok langsung, deras nian ujan dan angin kencang, tibo tibo bae pas pengendara ni melintas batang tu langsung roboh dan nimpo dio, ” Terangnya.

Dijelaskan tenaga honorer Pol PP Lahat ini kembali, sesaat usai kejadian kebetulan ada anggota kepolisian Sabhara Polres Lahat yang sedang melintas kemudian langsung membantu mengevakuasi korban, saat mendekat ke lokasi dirinya sempat mengira kalau korban sudah meninggal namun dari bawah pohon tumbang tersebut terdengar kalimat minta tolong.

Baca Juga :  Paslon Cahaya Lakukan Silaturahmi Ke Desa Keban Agung

“Aku samo anggota Sabhara Polres Lahat yang pertamo ngangkatnyo, dak lamo ado warga. Sebelumnya ku kiro lah meninggal pengendara motor, pas aku deketi ado suaro minta tolong dan Alhamdulillah korban berhasil kito evakuasi dan dibawa ke rumah sakit oleh anggota Sabhara, ” Ungkap Elvis.

Pantauan pewarta, petugas satuan lalu lintas Polres Lahat yang tiba di lokasi langsung membantu mengatur lalu lintas diseputar tempat kejadian serta bersama anggota TNI, BPBD dibantu juga warga setempat langsung mengevakuasi pohon dan lalu lintas normal kembali. Ds01.

Berita Terkait

1,2 Miliar Rupiah Lebih Uang Negara Diselamatkan Dan Dua Orang Ditetapkan Tersangka, Kejari Lahat Masih Buru Tersangka Lain Kegiatan Fiktif Peta Desa
Kasi Intelijen Dan Kasi PAPBB Kejari Lahat Berganti, Kajari Lahat Ingatkan Jaga Terus Nama Baik Jaksa
Upacara Penutupan Dikmaba TNI AD Gel. II T.A 2025 Selesai, Perubahan Warga Sipil Biasa Menjadi Prajurit TNI AD Berpangkat Sersan Dua
Setubuhi Anak Kandung, IR Dituntut 19 Tahun Dan Denda 1 Miliar Rupiah
Jelang Hari Raya Idul Fitri, SMPN 1 Unggul Lahat Selatan Tabur Kebahagiaan Beri Kupon ke Masyarakat
Tebar Kebahagiaan, Pelajar SMPN 6 Lahat Buat Parsel Sedekah Ramadhan
SD Negeri 10 Lahat Semakin Gencar Perkuat Imtaq dan Infaq
KPL PT BL Hanya Pajangan Limbah Baru Bara Cemari Sungai Bunut, Sungai Temiang Dan Sungai Lematang

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 22:39 WIB

1,2 Miliar Rupiah Lebih Uang Negara Diselamatkan Dan Dua Orang Ditetapkan Tersangka, Kejari Lahat Masih Buru Tersangka Lain Kegiatan Fiktif Peta Desa

Rabu, 9 April 2025 - 12:53 WIB

Kasi Intelijen Dan Kasi PAPBB Kejari Lahat Berganti, Kajari Lahat Ingatkan Jaga Terus Nama Baik Jaksa

Kamis, 27 Maret 2025 - 18:56 WIB

Upacara Penutupan Dikmaba TNI AD Gel. II T.A 2025 Selesai, Perubahan Warga Sipil Biasa Menjadi Prajurit TNI AD Berpangkat Sersan Dua

Kamis, 20 Maret 2025 - 13:13 WIB

Jelang Hari Raya Idul Fitri, SMPN 1 Unggul Lahat Selatan Tabur Kebahagiaan Beri Kupon ke Masyarakat

Kamis, 20 Maret 2025 - 11:31 WIB

Tebar Kebahagiaan, Pelajar SMPN 6 Lahat Buat Parsel Sedekah Ramadhan

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:35 WIB

SD Negeri 10 Lahat Semakin Gencar Perkuat Imtaq dan Infaq

Jumat, 28 Februari 2025 - 21:09 WIB

KPL PT BL Hanya Pajangan Limbah Baru Bara Cemari Sungai Bunut, Sungai Temiang Dan Sungai Lematang

Kamis, 27 Februari 2025 - 18:26 WIB

Cari Dalang Dibalik Korupsi Peta Desa, Kejari Lahat Geledah DPMDes Lahat

Berita Terbaru