Lahat, Detikstiwijaya – Sekira pukul 20.00 WIB warga Jalan Nusa Indah prumnas III kapling, Kota Lahat mendadak berhamburan keluar rumah. Pasalnya, dari rumah warga setempat milik Hariyadi mengeluarkan asap pekat kemudian terlihat api yang membumbung tinggi seketika. Kamis, (28/03/2019).
Informasi terangkum saat kebakaran terjadi rumah pensiunan pegawai PT. KAI ini dalam keadaan tak berpenghuni. Api pertama kali disaksikan Dodi (32) warga setempat yang saat kejadian sedang duduk santai di kediamannya.
“Aku lagi duduk duduk di luar rumah, jingok asap dari rumah pak Yadi ni, langsung bae aku teriak api api sambil mukul tiang listrik. Dak lamo tu warga keluar galo,”terang Dodi.
Lebih lanjut dikatakan Dodi, bersama warga setempat sebelum ada mobil pemadam kebakaran yang datang, Dia dan warga lainnya mencoba memadamkan api dengan alat seadanya. Masih kata Dodi, warga kewalahan dalam memadamkan api karena api membesar dengan cepat.
“Api cepat nian membesar, kami masih sempat nyelamatke motor milik pak Yadi. Sudah tu, aku ngubungi pemadam kebakaran,”ujarnya.
Menerima kabar, aparat penegak hukum Polres Lahat meluncur ke lokasi kejadian, beberapa anggota Polres Lahat baik dari Reskrim maupun Satuan Sabhara, langsung membantu memadamkan api sementara sebagian lagi nampak mengatur lalu lintas dan berjaga di persimpangan guna melancarkan arus lalu lintas.
Api sendiri bisa dipadamkan sekira pukul 21.30 WIB oleh warga dibantu, TNI, Polri dan petugas pemadam kebakaran milik Pemda Lahat.