Lahat, Detiksriwijaya – Dibalik keindahan plaza benteng salah satu objek wisata kebanggaan yang dimiliki warga Kabupaten Lahat sangat disayangkan keindahannya tercoreng dengan banyaknya sampah berserakan seperti dibiarkan begitu saja.
Pantauan media ini, nampak di lantai dua plaza benteng lumut-lumut mulai tebal dan ditambah lagi sisa makanan maupun tisu yang digunakan pengunjung berserakan dimana-mana, kesan jorok terlihat jelas di bangunan berwarna orange ini. Sabtu, (21.08.2020).
Salah satu pengunjung Mutia (23), dibincangi, mengatakan sangat menyayangkan salah satu objek wisata yang sudah menjadi icon bumi seganti setungguan lahat mulai nampak tidak terurus. Padahal menurutnya, bangunan ini sudah booming ke mana-mana.
“Saya salah satu pengunjung yang sering mengunjungi lokasi wisata ini, namun, sampah yang berserakan dibawah ini tidak pernah dibersihkan masih menumpuk begitu saja dan jelas ini sangat mengganggu,”ujarnya.
Gadis berhijab ini meminta agar lokasi plaza benteng mendapat perhatian dari dinas terkait. Ditambahkannya, hendaknya ada kotak sampah yang diletakkan di lokasi ini.
“Tolonglah pemerintah Kabupaten Lahat agar lokasi ini bisa dibersihkan yang berserakan, bisa juga dengan cara dipasang kotak sampah di berbagai tempat disini,”tandasnya.(DT).