LAHAT, Detiksriwijaya – Memasuki purna tugas lima personil TNI Kodim 0405/Lahat bertempat di Gedung juang Kodim 0405/Lahat mengikuti acara ramah-tamah sekaligus corp raport. Senin, (31.08.2020).
Kelima anggota tentara yang mengikuti purna bakti sekaligus corp raport yakni Mayor Inf Mahlan Agusalim, Pelda Jamali, Sertu Nazarudin, Sertu Handri dan Sertu Mamad. Hadir langsung pada acara Dandim 0405/Lahat Letkol Shawaf Al-Amien beserta ketua persit Chandra Kirana Nyonya Linda Fadjariani Shawaf diikuti Danramil jajaran Dim 0405/Lahat.
Dandim 0405/Lahat Letkol Kav Shawaf Al-Amien dibincangi menjelaskan, kegiatan ini merupakan pelepasan masa pensiun kepada personil. Dirinya berharap kepada personil yang menjalani purna tugas diharapkan tetap bisa menjaga silaturahmi pada seluruh anggota Kodim 0405/Lahat.
“Ada lima personil yang menjalani masa pensiun, sekaligus corp raport untuk kelimanya. Saya mengucapkan selamat menjalani masa pensiun dan tetap jaga hubungan silaturahmi ke keluarga besar 0405/Lahat, ” harapnya.
Mayor Agus Salim dibincangi di lokasi menuturkan, dirinya mengucapkan banyak terima kasih kepada keluarga besar Kodim 0405/Lahat selama dirinya bertugas telah mendapat suport dari seluruh personil 0405/Lahat.
“Banyak suka dan duka selama saya menjabat selaku Kasdim 0405/Lahat, namun selama saya bertugas suport yang luar biasa saya dapatkan hingga akhir tugas saya selaku anggota TNI. Atas nikmat Allah SWT, saya mengucapkan syukur yang begitu besar hingga akhir tugas saya selaku abdi negara, ” katanya.
Tentunya dituturkan Agus Salim, setiap manusia tak lepas dari khilaf selama bergaul dan bertugas. Atas nama pribadi ia meminta maaf apabila terdapat kesalahan baik yang disengaja maupun yang tak disengaja.
“Sebagai manusia biasa, bila ada perbuatan yang disengaja maupun yang tidak disengaja atas nama pribadi dan satuan saya meminta maaf yang sebesar-besarnya, ” tukasnya.
Agus Salim juga menyampaikan ucapan terima kasih terkhusus pada Dandim 0405/Lahat walau baru sebentar bergabung di Makodim 0405/Lahat namun kesan kekeluargaan begitu besar tercipta. Agus juga mendoakan agar Dandim 0405/Lahat selama menjabat komandan Kodim dapat menjalankan tugas dengan baik serta karier kedepan semakin cemerlang.
“Semoga dengan jabatan yang diemban Letkol Kav. Shawaf Al -Amien selaku Dandim 0405/Lahat bisa memberikan energi positif bagi Kabupaten Lahat dan personil. Saya juga mendoakan semoga komandan semakin sukses kedepan dalam menggapai karier, aamiin, ” tandasnya.