Muba, Detiksriwijaya – Sebanyak 21 orang anggota Ikatan Wartawan Online (IWO) di Kabupaten Musi Banyuasin (MUBA), Sumatera Selatan bersama-sama menghadap Ketua IWO MUBA di sekretariat IWO MUBA, Jalan Sekayu – Tebing Bulang Kelurahan Soak Baru Kecamatan Sekayu Muba Sumsel, Senin, (31.05.2021) untuk mengundurkan diri.
Melalui surat tertulis puluhan wartawan dari berbagai media online, yang bertugas di Muba ini menyampaikan surat pengunduran diri. Surat pengundurun diri diterima Andi Mustika selaku Sekretaris IWO Muba didampingi wakilnya.
Sekretaris IWO Muba Andi Mustika menanggapi surat bersama tersebut, menanggapi positif apa kemauan semua rekan wartawan yang tergabung di IWO Muba selagi dalam kontek organisasi.
“Tujuan semua rekan rekan adalah Organisasi, tetapi kalau pribadi kita masih tetap saling jaga hubungan sesuai kebiasaan kita selama ini. Jangan saling bermusuhan dan tetap silaturahmi sebagaimana biasanya,” ujarnya.
Warto salah satu anggota IWO yang turut mengundurkan diri, kecewa tidak dapat bertemu dengan Ketua IWO Muba saat penyampaian surat pernyataan pengundurannya bersama rekan wartawan lainnya.
Dikatakan Warto, sikap yang Dia ambil bersama rekan lainnya karena sudah merasa tidak sejalan lagi dalam pemikiran kontek organisasi. Namun dirinya yakin pengunduran dirinya dari IWO adalah langkah yang tepat.
“Kami tetap yakin mengundurkan diri, kami tetap setia pada profesi yang kami geluti selama ini, kami berharap IWO semoga solid kedepannya,” pungkas Warto.