LAHAT, Detiksriwijaya – Terkait adanya dugaan money politik yang diduga dilakukan pasangan Cahaya (Cik Ujang – Hariyanto), yang sempat viral di media sosial (Sosmed, red) dibantah keras dan tegas tim sukses Cahaya.
“Tidak ada money politik seperti yang sempat viral tersebut, kami yakin Bupati terpilih Cik Ujang – Hariyanto tidak ada mengadakan politik uang, ” terang Drs M. Husni Nawi. Sabtu (30/06/2018).
Diungkapkan Husni, dirinya menjelaskan memang ada uang dan itu dipertegas uang tersebut adalah biaya operasional untuk relawan saksi.” Itu adalah biaya oprasional relawan saksi TPS. Sekali lagi saya tegaskan itu biaya operasional relawan saksi dan tidak ada intruksi untuk menyogok maupun untuk politik uang seperti banyak dibicarakan, “tegasnya.
Husni yakin masyarakat Kabupaten Lahat pintar dalam berfikir, dan Dia (Husni, red) juga yakin kemenangan Cahaya merupakan kehendak masyarakat Kabupaten Lahat karena program Cahaya sekolah gratis berobat gratis dan Desa berdaya.” Ini kemenangan kita bersama, dan saya yakin Cik Ujang memang benar benar pilihan hati masyarakat Kabupaten Lahat, dan programnya cukup jelas,”Pungkasnya. Ds01.