GOWES MERDEKA, AJANG SILATURAHMI SERTA MEMASYARAKATKAN SEPEDA SEBAGAI TRANSPORTASI SEHAT

- Jurnalis

Minggu, 26 Agustus 2018 - 14:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Reporter : Darmawan

LAHAT, Detiksriwijaya – Masih dalam momen peringatan Dirgahayu Republik Indonesia ke 73 tahun, Kodim 0405 Lahat bersama Pemkab Lahat, Polres Lahat serta Kejari Lahat melaksanakan Gowes Merdeka. Minggu, (26/08/2018).

Gowes Merdeka dilaksanakan sebagai bentuk turut serta dalam mensukseskan Asian Games yang sedang berlangsung, juga sebagai ajang silaturahmi antar pecinta sepeda yang ada.

Diikuti ratusan pesepeda dari berbagai club sepeda yang ada di Kabupaten Lahat, kegiatan dalam rangka memasyarakatkan sepeda ini juga diikuti club sepeda yang hadir langsung dari kabupaten/kota sekitar, diantaranya Kabupaten Muara Enim, Kabupaten Pali, Kota Lubuk Linggau, Kota Pagaralam, Kota Prabumulih juga Kota Lubuk Linggau.

Sekaligus, Gowes merdeka ini dijadikan sebagai promosi wisata yang ada di Bumi Seganti setungguan Lahat.

Dalam rangka memasyarakatkan sepeda sebagai alat transportasi sehat, Gowes Merdeka terbagi dalam dua kategori untuk perebutan hadiah melalui undian diantaranya Gowes Fun Bike dengan start awal dari Lapangan Eks MTQ Kabupaten Lahat dengan rute sepanjang lebih kurang 15 KM menuju ke Desa Ulak Pandan.

Baca Juga :  Ruang Kerja Bupati Muara Enim Disegel KPK

#Pemenang satu unit motor kategori Fun Bike#

Yang tak kalah menarik adalah Gowes kategori Adventure, dengan rute start sama yakni lapangan seganti setungguan (Eks MTQ, red) peserta mengayuh sepedanya dengan rute 25 KM menyusuri aliran sungai lematang melalui Desa Karang Dalam, Kecamatan Lahat Selatan yang juga finish di Pelancu.

“Kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi, Sinergi TNI Polri dengan pemerintah. Kita juga melalui kegiatan ini ingin menggalakkan sepeda sebagai transportasi sehat ,sekaligus kegiatan ini sebagai kegiatan turut sukseskan Asian Games,” terang Dandim 0405 Letkol Kav Sungudi S.H, Msi.

Baca Juga :  Bejad !! Oknum Mahasiswa Asal Lahat Cabuli Keponakan Kandung Yang Masih Berusia 4 Tahun

#Pesepeda kategori Adventure menangkan satu unit motor#

Lebih lanjut dikatakan Sungudi, dirinya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah turut mensukseskan kegiatan dimaksud.  “Terima kasih atas antusias positif dari masyarakat, Bupati Lahat, Kapolres Lahat, Kajari, Koni Lahat, Hotel GZ, PLN Lahat, PT. MIP, PT. BP, PT. BPI, mari galakkan bersepeda sebagai transportasi sehat,” ajaknya.

Pada acara ini pula, dilaksakan pengibaran bendera raksasa dengan lebar 22 meter serta panjang 48 meter. Untuk pengibaran Sang Saka Merah Putih ini diikuti dan dilaksanakan seluruh peserta Gowes, yang juga melibatkan anggota TNI, Polri, Pemkab dan ratusan pelajar SMA Negeri 1 Desa Ulak Pandan, Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat.

Berita Terkait

Arogan Kades Lesung Batu Tak Patuhi Putusan Inkracht Eksekusi, PN Lahat Putuskan Aanmaning
Begini Pengakuan Tersangka Ebi Yang Sebabkan Satu Anggota Polres Lahat Gugur
Usia 156 Tahun, Kabupaten Lahat Masih Ulang Tahun Bersama Masalah
Kegiatan Fiktif Pembuatan Peta Desa Season II, Kejari Lahat Kembali Buru Tersangka Lain
SIAP-SIAP..!! TERSANGKA LAIN KASUS PETA DESA 2023 SEDANG DIULIK TIM KHUSUS KEJARI LAHAT
Perlawanan Tersangka DE Kandas, Praperadilan Peta Desa 2023 Dimenangkan Kajari Lahat
Kejaksaan Negeri Lahat Eksekusi Terpidana Anak di LPKA Palembang Persiapkan Anak Di Kehidupan Yang Lebih Baik
Laksanakan Amanat UU Narkotika, Rertorative Justice Kajari Lahat Rehabilitasi Pecandu Narkoba

Berita Terkait

Rabu, 21 Mei 2025 - 20:40 WIB

Arogan Kades Lesung Batu Tak Patuhi Putusan Inkracht Eksekusi, PN Lahat Putuskan Aanmaning

Selasa, 20 Mei 2025 - 12:47 WIB

Begini Pengakuan Tersangka Ebi Yang Sebabkan Satu Anggota Polres Lahat Gugur

Sabtu, 17 Mei 2025 - 14:02 WIB

Usia 156 Tahun, Kabupaten Lahat Masih Ulang Tahun Bersama Masalah

Kamis, 15 Mei 2025 - 15:54 WIB

Kegiatan Fiktif Pembuatan Peta Desa Season II, Kejari Lahat Kembali Buru Tersangka Lain

Sabtu, 10 Mei 2025 - 08:20 WIB

SIAP-SIAP..!! TERSANGKA LAIN KASUS PETA DESA 2023 SEDANG DIULIK TIM KHUSUS KEJARI LAHAT

Jumat, 9 Mei 2025 - 11:41 WIB

Kejaksaan Negeri Lahat Eksekusi Terpidana Anak di LPKA Palembang Persiapkan Anak Di Kehidupan Yang Lebih Baik

Jumat, 9 Mei 2025 - 09:26 WIB

Laksanakan Amanat UU Narkotika, Rertorative Justice Kajari Lahat Rehabilitasi Pecandu Narkoba

Kamis, 8 Mei 2025 - 14:44 WIB

Kok Bisa..!! Objek Pokok Perkara Masuk Sidang Praperadilan, Terkait Penetapan Tersangka Peta Desa Fiktif Kajari Tegaskan Sudah Melalui SOP

Berita Terbaru