GEDUNG BARU CAMAT MERAPI BARAT DIRESMIKAN

- Jurnalis

Senin, 19 November 2018 - 16:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LAHAT, Detiksriwijaya – Bupati Lahat Marwan Mansyur SH MM meresmikan Gedung Kantor Camat Merapi Barat Kecamatan Merapi Barat, yang dibangun sejak November 2016 lalu dengan menelan dana Rp 400 juta lebih, Senin (19/11/2018).
Peresmian Kantor Camat Merapi Barat ditandai dengan pengguntingan pita dan Penandatanganan Prasasti serta serah terima dari PT BA Tbk ke Bupati Lahat Marwan Mansyur yang didampingi Manajer PTBA Tbk Hendri Mulyono, Sekda Lahat Syamsul Kusirin, dan Camat Merapi Barat Eti Listiana S IP MM. Juga, disaksikan oleh unsur muspida, dan masyarakat.
Sapril SH melaporkan, bahwa pembangunan Gedung Kantor Camat Merapi Barat, bersumber dana dari CSR PTBA Tbk, dan dibantu oleh PT BAU, PT MAS, dan pihak lainnya seperti bantuan dari Anggota DPRD Lahat Hudson Arpan.
“Kami mewakili masyarakat Merapi area minta partisipasi kepada Anggota DPRD Lahat untuk membuat peraturan daerah berhubungan langsung CSR agar Merapi Area bisa menerima langsung minimal 30% dana CSR,” harapnya.
Sementara itu Direktur PTBA Tbk yang diwakili oleh Manajer Hendri Mulyono dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas sambutan luar biasa dari pemerintah Kabupaten Lahat.
“Saya berharap semoga bantuan dapat bermanfaat dan Bupati Lahat dapat menerima bantuan pembangunan Kantor Camat Merapi Barat,” tuturnya.
Di tempat yang sama Bupati Lahat Marwan Mansyur SH MM, menyampaikan ucapkan terima kasih dan mengapreasi atas bantuan sumbangsih dari PT Batubara yang ada di Kabupaten Lahat.
“Harap saya ke depan akan lebih banyak sumbangsih dari perusahaan batubara dan sebagainya untuk mempercepat proses pembangunan di wilayah Kecamatan Merapi Area khususnya dan Kabupaten Lahat umumnya,’’ tandasnya. DS01.
Baca Juga :  Kapolsek Pimpin Langsung Ungkap Kasus Curat Kotak Amal 15 Masjid Di Pagaralam

Berita Terkait

PMIL : Sektor Tambang Batubara Lahat Apakah Masih Bisa Bertahan 1 Januari 2026?
Hari Sumpah Pemuda Ke 97 Insan Adhyaksa Kejari Lahat Harus Mampu Menunjukkan Jati Diri Sebagai Abdi Negara Yang Tangguh Dan Berintegritas
Bawa Loader Cafe Remang Di Lahat Dibakar Dan Dirobohkan, Wakil Bupati Lahat Warning Pemilik Cafe Remang Wilayah Kikim Area
Wabup Lahat Sebut Talang Jawa Selatan Masyarakat Termiskin Di Lahat
Begal Keok Dilawan Pelajar Nyaris Tewas Dihajar Massa, Beruntung Tim Jagal Bandit Cepat Ke TKP
Razia Gabungan Lapas Kelas II A Lahat Amankan Berbagai Barang Bukti, Sangsi Berat Bakal Diberlakukan Bagi Warga Binaan
Sosok Mediator Dan Negosiator Yang Berhasil Membuat PT. SMS Tak Berkutik Penuhi Tuntutan 34 Desa Di Kecamatan Kikim Raya Dan Gumay Talang
Digeruduk Ribuan Massa Dari Kecamatan Kikim Area Dan Kecamatan Gumay Talang, PT. SMS Menyerah Penuhi Permintaan Demonstran 

Berita Terkait

Rabu, 29 Oktober 2025 - 09:17 WIB

PMIL : Sektor Tambang Batubara Lahat Apakah Masih Bisa Bertahan 1 Januari 2026?

Selasa, 28 Oktober 2025 - 08:45 WIB

Hari Sumpah Pemuda Ke 97 Insan Adhyaksa Kejari Lahat Harus Mampu Menunjukkan Jati Diri Sebagai Abdi Negara Yang Tangguh Dan Berintegritas

Jumat, 24 Oktober 2025 - 19:49 WIB

Bawa Loader Cafe Remang Di Lahat Dibakar Dan Dirobohkan, Wakil Bupati Lahat Warning Pemilik Cafe Remang Wilayah Kikim Area

Kamis, 16 Oktober 2025 - 18:03 WIB

Wabup Lahat Sebut Talang Jawa Selatan Masyarakat Termiskin Di Lahat

Selasa, 14 Oktober 2025 - 21:18 WIB

Begal Keok Dilawan Pelajar Nyaris Tewas Dihajar Massa, Beruntung Tim Jagal Bandit Cepat Ke TKP

Minggu, 5 Oktober 2025 - 08:33 WIB

Sosok Mediator Dan Negosiator Yang Berhasil Membuat PT. SMS Tak Berkutik Penuhi Tuntutan 34 Desa Di Kecamatan Kikim Raya Dan Gumay Talang

Kamis, 2 Oktober 2025 - 18:00 WIB

Digeruduk Ribuan Massa Dari Kecamatan Kikim Area Dan Kecamatan Gumay Talang, PT. SMS Menyerah Penuhi Permintaan Demonstran 

Rabu, 1 Oktober 2025 - 21:42 WIB

Tronton Angkut Serbuk Kayu Libas Pengendara Satria FU Warga Gumay MD Di Tempat

Berita Terbaru