Cofee Morning Polres Lahat Bersama JMSI Dan IWO Membangun Sinergi Positif

- Jurnalis

Selasa, 28 September 2021 - 09:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lahat, Detiksriwijaya – Coffe Morning Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono SIK didampingi Pejabat Utama (PJU) Polres Lahat bersama rekan wartawan yang bertugas di Bumi Seganti Setungguan Lahat, hari Selasa, (28.09.2021) berlokasi di warung makan Luck Li, Kelurahan Gunung Gajah, Lahat berlangsung akrab penuh kehangatan.

Kegiatan yang dilaksanakan merupakan langkah Polres Lahat untuk tetap bersinergi bersama rekan wartawan di Kabupaten Lahat. Dua organisasi wartawan hadir Cofee Morning hari ini, Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Pengcab Lahat serta wartawan yang tergabung pada organisasi IWO (Ikatan Wartawan Online) Lahat.

Sementara, Kapolres Lahat didampingi, Waka Polres Lahat Kompol Jossy Hendriyanto, Kasatres Narkoba AKP Zulfikar SH, Kasatlantas Polres Lahat Iptu P. Malau SH, Kasubag Humas Iptu Sugianto serta beberapa personil Polres Lahat.

Perwakilan JMSI Lahat dihadiri langsung Robiansyah SE, didampingi Sekretaris Darmawan, Bendahara Syahril Endi serta Dua Dewan penasehat JMSI Lahat, Marwan Ardiansyah SE. Msi dan H. Zulkiah Kohar serta beberapa anggota.

Ketua JMSI Lahat Robiansyah, sangat mengapresiasi kegiatan yang diadakan Polres Lahat dalam rangka mempererat tali silaturahmi Polres Lahat bersama para wartawan di Lahat. Menurutnya, kegiatan seperti ini adalah hal yang sangat positif dan tentunya bakal semakin mempererat silaturahmi untuk menciptakan sinergi yang positif.

Baca Juga :  Puluhan Wartawan Datangin Kediaman Kak Wari

“Kegiatan ini patut kita apresiasi, apa yang dilakukan Kapolres Lahat beserta jajaran adalah hal yang baik guna mempererat silaturahmi juga menciptakan Sinergi yang positif tentunya,”ujar Robi.

Sementara, Marwan ardiansyah selaku Dewan Penasehat JMSI Lahat mengungkapkan hal yang senada, silaturahmi dalam kemasan Cofee Morning yang cukup sederhana hari ini adalah hal yang luar biasa, guna terus memupuk rasa persaudaraan dan tentunya bakal memperpanjang tali silaturahmi.

Baca Juga :  Momen HUT Bhayangkara Ke 76, Sinergitas Koramil 405-12/Lahat Dengan Polsekta Lahat

“Terima kasih kepada Kapolres Lahat atas terlaksananya kegiatan Cofee Morning hari ini, juga kepada Ketua JMSI Lahat serta anggota agar menjadikan momen ini untuk terus bersinergi dalam hal kebaikan kedepannya,” ungkap Marwan.

Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono SIK mengutarakan, Cofee Morning bersama rekan JMSI Lahat dan IWO Lahat adalah kegiatan untuk terus meningkatkan tali silaturahmi serta diharapkan bakal memperkuat sinergi yang sudah terbangun.

“Terima kasih kepada rekan JMSI dan IWO Lahat, semoga melalui Cofee Morning hari ini kita terus bisa bersinergi dalam hal kebaikan, dan tentunya silaturahmi Polres Lahat dan rekan JMSI juga IWO yang sudah terbangun semakin baik lagi kedepannya,”kata Kapolres.

Berita Terkait

Begini Pengakuan Tersangka Ebi Yang Sebabkan Satu Anggota Polres Lahat Gugur
May Day…!! Serikat Buruh Kabupaten Lahat Minta Pekerja Lokal Lebih Diberdayakan Di Perusahaan 
Kejari Lahat Musnahkan BB Inkracht Hasil Rampasan Tindak Pidana Sepanjang 2024-2025
8 Pelaku Kabur Dari Sel Tahanan, Karateker KNPI Kabupaten Lahat Soroti Sistem Keamanan Polres Lahat
Kapolres Lahat Mohon Doa, Pengejaran 8 Tahanan Sel Tahti Segera Membuahkan Hasil
Gunakan Obeng 8 Tahanan Pelaku Kejahatan Berhasil Kabur Dari Sel Polres Lahat
Jum’at Curhat Polsek Merapi, Tampung Keluhan Warga Desa Tanjung Baru
Pastikan Desa Tanjung Baru Terhindar Dari Pelaku Maling, Kapolsek Merapi Sampaikan Pentingnya Komunikasi Terbuka Antara Pemerintah Dan Steakholder

Berita Terkait

Selasa, 20 Mei 2025 - 12:47 WIB

Begini Pengakuan Tersangka Ebi Yang Sebabkan Satu Anggota Polres Lahat Gugur

Kamis, 1 Mei 2025 - 10:30 WIB

May Day…!! Serikat Buruh Kabupaten Lahat Minta Pekerja Lokal Lebih Diberdayakan Di Perusahaan 

Senin, 28 April 2025 - 13:03 WIB

Kejari Lahat Musnahkan BB Inkracht Hasil Rampasan Tindak Pidana Sepanjang 2024-2025

Senin, 28 April 2025 - 01:50 WIB

8 Pelaku Kabur Dari Sel Tahanan, Karateker KNPI Kabupaten Lahat Soroti Sistem Keamanan Polres Lahat

Minggu, 27 April 2025 - 13:35 WIB

Kapolres Lahat Mohon Doa, Pengejaran 8 Tahanan Sel Tahti Segera Membuahkan Hasil

Minggu, 27 April 2025 - 12:56 WIB

Gunakan Obeng 8 Tahanan Pelaku Kejahatan Berhasil Kabur Dari Sel Polres Lahat

Jumat, 25 April 2025 - 14:14 WIB

Jum’at Curhat Polsek Merapi, Tampung Keluhan Warga Desa Tanjung Baru

Rabu, 23 April 2025 - 08:12 WIB

Pastikan Desa Tanjung Baru Terhindar Dari Pelaku Maling, Kapolsek Merapi Sampaikan Pentingnya Komunikasi Terbuka Antara Pemerintah Dan Steakholder

Berita Terbaru