Lahat, Detiksriwijaya – Danramil 405-11/Tanjung Sakti Kapten Mardiyanto menghadiri kegiatan pembagian BLT Dana Desa Tahap 3 periode anggaran tahun 2020 sekaligus di tiga desa di Kecamatan Tanjung Sakti Pumi. Adapun tiga desa tersebut yakni Desa Tanjung Bulan, Desa Penandingan dan Desa Pajar Bulan.
Pada acara dimaksud turut dihadiri, Camat Tanjung Sakti Pumi, perwakilan Polsek Tanjung Sakti, Kepala desa Tanjung Bulan Maludin, Kades Penandingan Leo andika dan Kades Pajar Bulan Juni K juga pendamping desa serta perwakilan Puskesmas.
Adapun penerima manfaat BLT untuk Desa Tanjung bulan sebanyak 112 KK, Desa Penandingan 69 KK serta untuk Desa Pajar Bulan sebanyak 85 KK. Besaran uang yang di terima per KK sebesar 300 ribu perbulan x 3 bulan dengan jumlah nominal rupiah yang didapat per KK sebesar Rp.900.000,-.
Danramil 405/11 Tanjung Sakti pada kesempatan tersebut mengajak kepada warga agar tetap mematuhi prokes yang dikeluarkan pemerintah serta dapat menerapkan budaya 3 M (Mencuci tangan, Memakai masker serta menjaga jarak).
“Semoga bantuan BLT yang diterima bisa berguna untuk kebutuhan sehari-hari. Kami dari jajaran Koramil 405/11 Tanjung Sakti menghimbau kepada warga agar tetap mematuhi Prokes yang ada serta menggalakan aksi 3 M yakni Mencuci tangan, Memakai masker serta Menjaga jarak,”himbaunya.