Pamit Olahraga, ABG Pagaralam Ditemukan Sudah Tak Bernyawa Di Lahat

- Jurnalis

Senin, 19 November 2018 - 11:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pagaralam, Detiksriwijaya.com – Menghilang Minggu pagi sekira pukul 07.30 WIB (18/11) Rega Orlanda (16) ditemukan dalam kondisi sudah tak bernyawa, di salah satu kebun kopi milik warga di Simpang Tinggi Ari, tepatnya di Desa Bandar Aji, Kabupaten Lahat pada Senin (19/11).

Informasi menyebutkan, hilangnya korban bermula pertama kali ketika pamit hendak berolahraga. Sejak pamit pergi dengan menggunakan sepeda motor, rupanya korban tak pulang yang kemudian keluarga korban melapor ke pihak berwajib.

Menerima laporan tersebut, anggota kepolisian melakukan penyelidikan dan mencari keterangam saksi saksi. Alhasil, dibantu warga pihak berwajib menemukan korban, namun sayang saat ditemukan tepatnya di salah satu kebun kopi warga sudah dalam keadaan meninggal dunia sementara dari pemeriksaan di jasad korban, Anak Baru Gede (ABG, red) diduga kuat korban kejahatan.

Baca Juga :  Edarkan Sabu Di Prumnas Blok AA Kancil Diringkus Team Walet

“Saat ini kami sedang melaksanakan penyelidikan dari saksi saksi, korban mengalami tindak kekerasan, dan korban mengalami Curas (pencurian dengan kekerasan) dan ini bisa dilihat dari keadaan korban serta hilangnya kendaraannya yang dipakai korban saat pamit pergi,” terang Kapolres Kota Pagaralam AKBP Tri Saksono Puspo Aji SIK MSi didampingi WakaPolres Kota Pagaralam Kompol Tri Wahyudi, SH.

Baca Juga :  Ucapan Terima Kasih Atas Kerja Keras Polres Lahat Amankan Pilkada Dan Pilpres Tahun 2019

Tindak kejahatan berupa Curas ini diduga kuat sudah direncanakan dan pihaknya sudah bergerak dan sudah mengantongi identitas tersangka. Lebih lanjut Kapolres meneruskan, pihaknya bakal memberikan tindakan tegas atas kasus yang menimpa korban.

“Bila nanti kita sudah mengetahui siapa tersangka atas kejadian ini, kita akan melakukan tindakan tegas. Saya mengultimatum agar tersangka segera menyerahkan diri,”tegasnya. Diego

Berita Terkait

Mantan Bupati Lahat Tiga Kali Mangkir, KPKN Desak Komisi Yudisial Awasi Persidangan
Permohonan Kasasi Wardi Kandas, Herman Hamzah,SH.,MH : Selaku Kepala Desa Lesung Batu Yang Baik Wajib Patuhi Putusan
PT. KUBN Tutup Akhir Tahun 2024 Tebar Kebaikan Dan Manfaat Untuk Masyarakat 
Oknum Kades Tanjung Tebat Lahat Ditangkap Polisi Nyabu Bareng Di Kediaman Perempuan Padang
Diduga Gunakan Narkoba Oknum Kades Tanjung Tebat Lahat Diciduk Polisi
Kejaksaan Negeri Lahat Laksanakan Upacara HUT Ke-53 Korpri
Aksi Premanisme Mantan Kades Di Lahat, Polda Sumsel Langsung Olah TKP Di Jalan Houling LPPBJ
Audensi PKB PUJAKESUMA Bersama Kapolda Sumsel Sepakat Untuk Menjaga Kamtibmas Dan Membantu Perekonomian Kerakyatan

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 20:46 WIB

Mantan Bupati Lahat Tiga Kali Mangkir, KPKN Desak Komisi Yudisial Awasi Persidangan

Senin, 30 Desember 2024 - 20:15 WIB

Permohonan Kasasi Wardi Kandas, Herman Hamzah,SH.,MH : Selaku Kepala Desa Lesung Batu Yang Baik Wajib Patuhi Putusan

Minggu, 29 Desember 2024 - 15:08 WIB

PT. KUBN Tutup Akhir Tahun 2024 Tebar Kebaikan Dan Manfaat Untuk Masyarakat 

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:53 WIB

Oknum Kades Tanjung Tebat Lahat Ditangkap Polisi Nyabu Bareng Di Kediaman Perempuan Padang

Selasa, 10 Desember 2024 - 19:37 WIB

Diduga Gunakan Narkoba Oknum Kades Tanjung Tebat Lahat Diciduk Polisi

Kamis, 17 Oktober 2024 - 21:18 WIB

Aksi Premanisme Mantan Kades Di Lahat, Polda Sumsel Langsung Olah TKP Di Jalan Houling LPPBJ

Kamis, 17 Oktober 2024 - 19:55 WIB

Audensi PKB PUJAKESUMA Bersama Kapolda Sumsel Sepakat Untuk Menjaga Kamtibmas Dan Membantu Perekonomian Kerakyatan

Rabu, 16 Oktober 2024 - 17:52 WIB

Pengrusakan Yang Memiliki Tujuan Mulia, Terdakwa Kasus Bendungan Pangi Diganjar 1 Bulan

Berita Terbaru