H+5 Lebaran Arus Lalin Di Jalintengsum Lengang

- Jurnalis

Kamis, 21 Juni 2018 - 13:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

EMPAT LAWANG, DETIKSRIWIJAYA.COM – Pasca perayaan Idul Fitri 1439 Hijriyah atau lebih tepatnya H+5, situasi arus lalu lintas di Jalan Lintas Tengah Sumatera (Jalintengsum) yang berada di Kabupaten Empat Lawang masih terlihat lancar dan kondusif dari kemacetan. Kamis. (21/6).

 

Pantauan di lokasi arus kendaraan yang berlalu lalang baik para pengemudi usai mudik dari kampung halaman nya ataupun juga para pengendara yang notabennya berdomisili di Sumsel hendak mengunjungi kerabat keluarganya baik di Kabupaten Empat Lawang ataupun Kabupaten tetangga tidak begitu ramai.

 

Sementara itu Kasat Lantas Polres Empat Lawang AKP Budi Harto melalui KBO Lantas Ipda Erwin, menyampaikan bahwa biasanya puncak arus mudik yang sering terjadi di Jalintengsum Kabupaten Empat Lawang berada di H+7 sampai H+8, mengingat bertepatan dengan akhir pekan.

Baca Juga :  Unsur Tripika Kecamatan Kota Agung Mediasi PHK Pekerja PT. SERD

 

“Biasanya satu minggu usai hari raya idul fitri arus mudik pengendara kendaraan bermotor ini meningkat, terlebih yang hendak menggunakan jasa angkutan Kapal Laut untuk menuju pulau jawa,” ujarnya.

 

Dikatakan Ipda Erwin, sejauh ini pantauan para pengendara arus mudik tahun 2018 pasca Lebaran, tidak ada kejadian yang mengarah ke Laka Lantas, dan pihaknya pun terus stand by (berjaga, red) di sejumlah posko pemantauan arus mudik.

 

“Anggota kita selalu siap siaga di setiap titik posko pemantauan arus mudik ini, ahamdulillah tidak ada tindak laka yang terjadi sejauh ini,” katanya

 

Dilanjutkannya, bahwa pentingnya bagi para pengendara yang hendak mudik ataupun kembali dari mudik di kampung halaman agar selalu memperhatikan kelengkapan berkendara (safety, red) supaya terhindar dari kejadian yang tidak di inginkan selama berkendara.

Baca Juga :  Resedivis 365 Keok Di Dor Reskrim Polsek Pagaralam

 

Selain itu juga, dirinya menghimbau para pengendara baik kendaraan roda dua maupun roda empat supaya menghindari jalan yang berpotensi rawan, seperti jalanan yang gelap gulita tanpa ada lampu jalan, ataupun jalanan berlubang dengan kondisi jalan rusak berat saat melintas dimalam harinya.

 

“Kalau malam kita arahkan mereka untuk melintas di tempat terang saja seperti lewat jalan pasar tebing tinggi, namun di siang hari tetap kita sarankan lewat jalan poros agar tidak terjadi kemacetan,” tandasnya (Fau/Ch)

Berita Terkait

Mantan Bupati Lahat Tiga Kali Mangkir, KPKN Desak Komisi Yudisial Awasi Persidangan
Permohonan Kasasi Wardi Kandas, Herman Hamzah,SH.,MH : Selaku Kepala Desa Lesung Batu Yang Baik Wajib Patuhi Putusan
Oknum Kades Tanjung Tebat Lahat Ditangkap Polisi Nyabu Bareng Di Kediaman Perempuan Padang
Diduga Gunakan Narkoba Oknum Kades Tanjung Tebat Lahat Diciduk Polisi
Aksi Premanisme Mantan Kades Di Lahat, Polda Sumsel Langsung Olah TKP Di Jalan Houling LPPBJ
Pengrusakan Yang Memiliki Tujuan Mulia, Terdakwa Kasus Bendungan Pangi Diganjar 1 Bulan
Dianggap Tak Netral, Aktivis Sorot KPU Lahat
BB Inkracht Sitaan Maret Hingga Agustus, Dimusnahkan Kejari Lahat

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 20:46 WIB

Mantan Bupati Lahat Tiga Kali Mangkir, KPKN Desak Komisi Yudisial Awasi Persidangan

Senin, 30 Desember 2024 - 20:15 WIB

Permohonan Kasasi Wardi Kandas, Herman Hamzah,SH.,MH : Selaku Kepala Desa Lesung Batu Yang Baik Wajib Patuhi Putusan

Rabu, 11 Desember 2024 - 14:53 WIB

Oknum Kades Tanjung Tebat Lahat Ditangkap Polisi Nyabu Bareng Di Kediaman Perempuan Padang

Selasa, 10 Desember 2024 - 19:37 WIB

Diduga Gunakan Narkoba Oknum Kades Tanjung Tebat Lahat Diciduk Polisi

Kamis, 17 Oktober 2024 - 21:18 WIB

Aksi Premanisme Mantan Kades Di Lahat, Polda Sumsel Langsung Olah TKP Di Jalan Houling LPPBJ

Rabu, 16 Oktober 2024 - 17:52 WIB

Pengrusakan Yang Memiliki Tujuan Mulia, Terdakwa Kasus Bendungan Pangi Diganjar 1 Bulan

Selasa, 24 September 2024 - 16:33 WIB

Dianggap Tak Netral, Aktivis Sorot KPU Lahat

Rabu, 11 September 2024 - 12:19 WIB

BB Inkracht Sitaan Maret Hingga Agustus, Dimusnahkan Kejari Lahat

Berita Terbaru